Pemilihan Dekan Fakultas Teknik Universitas Mulawarman, Prof. Tamrin Unggul dengan 8 Suara

Sebagai tahapan puncak dari rangkaian pemilihan dekan Fakultas Teknik Universitas Mulawarman periode 2024 – 2028, pada Jum’at, 12 Januari 2023 dilaksanakan Rapat Senat Terbuka dalam rangka penyampaian Visi Misi dan Program Kerja Calon Dekan dan dilanjutkan dengan Rapat Senat Tertutup dalam rangka pemungutan suara.


Dalam Rapat Senat Terbuka, masing-masing calon dekan memaparkan visi, misi dan program kerja yang akan dilakukan 4 tahun ke depan apabila terpilih sebagai dekan Fakultas Teknik Universitas Mulawarman Peiode 2024-2028. Penyampaian Visi Misi dan Program Kerja Calon Dekan FT Unmul ini, dihadiri oleh seluruh civitas akademika FT, baik dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa dan seluruh anggota senat dan Rektor Unmul yang diwakili oleh Wakil Rektor bidang Akademik.

Para calon dekan secara berurutan menyampaikan Visi Misi Dan Program Kerja. Berbagai program dan rencana kerja disampaikan para calon dekan diantaranya meningkatkan akreditasi program studi, tata kelola, pembukaan FKTI dan Jurusan, Unmul menuju PTNBH, peningkatan kualitas pendidikan dan penelitian, serta peningkatan kesejahteraan civitas akademika. Penyampaian visi, misi dan program kerja oleh calon dekan FT Unmul berlangsung eksploratif dan diakhiri tanya jawab dengan pertanyaan-pertanyaan berbobot dari audiens yang hadir di lokasi acara maupun video conference Zoom.


“Harapan kami, pemaparan ini menjadi wadah untuk dapat menggali lebih dalam Visi Misi dan Program Kerja para calon dekan FT. Alhamdulillah acara ini berjalan lancar dan memberikan manfaat yang besar bagi seluruh sivitas akademika FT Unmul,” Ketua Senat FT, Ir. Muslimin, ST., MT., IPM., ASEAN Eng. menambahkan.

Setelah itu dilanjutkan dengan Rapat Senat Tertutup pemungutan suara, di mana jumlah suara pemilih dari Senat FT Unmul 8 suara, Rektor Unmul 4 suara, sehingga total suara berjumlah 12. Pemungutan suara berjalan lancar dengan hasil Prof. Dr. Ir. H. Tamrin S.T.,M.T., memperoleh 8 suara, Prof. Dr. Ir. Hamdani, M.Cs., IPM., memperoleh 3 suara, sementara Dr. H. Fahrul Agus, S.Si., M.T memperoleh 1 suara, sedangkan Ramadiani S.Pd., M.Si., M.Kom., Ph.D pada pemilihan dekan periode ini belum memperoleh suara. Dalam pemilihan dekan Fakultas Teknik Universitas Mulawarman yang berlangsung kemarin, terlihat bahwa Prof. Tamrin berhasil memenangkan suara mayoritas, mengungguli tiga kandidat lainnya. Dengan hasil ini maka Prof. Dr. Ir. H Tamrin S.T., M.T., IPU. ditetapkan sebagai calon dekan terpilih oleh Senat Fakultas Teknik.


Prestasinya yang cemerlang dan rekam jejaknya yang mengesankan dalam bidang akademis dan kerjasama dengan pihak eksternal tampaknya menjadi faktor utama yang membuatnya mendapatkan dukungan kuat dari rekan-rekannya.

Sementara itu, Prof. Hamdani, kandidat lain yang juga memiliki pengalaman dan dedikasi yang tinggi, berhasil meraih 3 suara. Meskipun tidak memenangkan pemilihan, Prof. Hamdani tetap mengungkapkan tekadnya untuk terus berkontribusi dalam pengembangan Fakultas Teknik.

Fahrul Agus, kandidat ketiga dalam pemilihan tersebut, meraih 1 suara. Meskipun tidak mendapatkan dukungan mayoritas, Fahrul Agus tetap berkomitmen untuk bekerja sama dengan dekan terpilih dan memberikan kontribusi yang terbaik bagi Fakultas Teknik.

Profesor Tamrin, yang telah lama berkecimpung dalam dunia akademis dan telah banyak berkontribusi dalam pengembangan Fakultas Teknik, menyampaikan terima kasihnya atas dukungan yang diberikan kepadanya. Ia berjanji untuk bekerja keras guna meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di fakultas tersebut.


“Insyaa Allah kepercayaan ini akan menjadi support saya sebagai dekan terpilih, untuk membangun Fakultas Teknik Unmul 4 tahun kedepan bersama seluruh civitas akademika. Tantangan yang akan dihadapi Unmul khususnya FT sebagai institusi pendidikan ke depan sangat berat. Kendati demikian, kita harus optimis tantangan tersebut dapat dihadapi dengan komitmen, dukungan dan kontribusi nyata seluruh civitas akademika FT,” pungkas beliau.

Selanjutnya, Ketua Senat Fakultas, Ir. Muslimin S.T., M.T., ASEAN Eng. berdasarkan hasil Rapat Senat Tertutup ini, akan menyampaikan calon dekan terpilih kepada Rektor Universitas Mulawarman, untuk selanjutnya Rektor menetapkan pengangkatan dekan terpilih FT Unmul periode 2024-2028.

Proses transisi kepemimpinan dari dekan lama ke dekan terpilih akan segera dilakukan, dan diharapkan bahwa dengan kepemimpinan Prof. Tamrin, Fakultas Teknik Universitas Mulawarman akan semakin maju dan berkembang dalam usaha mencerdaskan bangsa dan mencetak lulusan yang berkualitas dan berkontribusi positif bagi masyarakat.



Senat Fakultas Teknik Unmul, 13 Januari 2024


Post By: Muh. Jamil, On: 2024-01-15

Agenda
06
October
Thursday, 06 October 2022
Agenda Seminar Nasional K3
27
April
11
September
Saturday, 11 September 2021
PELATIHAN PENULISAN KARYA ILMIAH